Jumat, 05 Desember 2014

review oli castrol power 1 racing untuk si cyber-lee



yup yup, kali ini saya akan mereview oli castrol power 1 racing 10-40 1L untuk kuda besi ane yg bernama cyber-lee. oli ini menjadi alternatif karna kelangkaan oli motul 5100 yang biasa menemani perjalanan bontang-balikpapan 4 bulan terkahir.

yap, 100 km pertama, oli ini baik baik saja. akselerasi lebih bagus dari motul pada putaran bawah ke tengah. begitu tengah keatas semua masih bertenaga. hanya saja suara mesin tak semerdu ketika  menggunakan motul. saya rasa ni oli yang paling kalem suara mesinnya di rpm 4ribu kebawah.

setelah menginjak 300km, akselerasi masih terjaga optimal. akan tetapi pada rpm tengah keatas mengalami penurunan performa. grafik rpm saat gas dibetot lebih lambat naiknya. suara mesin pada rpm tengah juga mulai berubah. namun tetep yang paling kalem ketika rpm rendah.

hal yg dirasa ckup terasa adalah panas mesin. ketika menggunakan oli ini, panas mesin terasa hingga ke sisi samping sepatu saya. menggunakan sepatu nike rosherun yang memang berbahan ckup tipis.

dengan harga 115ribu berikut plus minusnya,

+ akselerasi
+ suara lebih halus

- performa menurun diatas 300km
- panas mesin ketika touring

demikian review singkat tentang oli ini berbasis feeling semata. hasil bisa berbeda di tiap motor. sekedar informasi, saat ini cyber-lee berusia 1 tahun 10 bulan dan telah menmpuh 30 ribu kilometer.

salam cbr club bontang, we are family we are One Heart.